Presiden Rusia Vladimir Putin kembali mengumumkan keberhasilan uji coba drone bawah air nuklir Poseidon yang berlangsung sukses pada Selasa (28/10/2025). Pengumuman ini menandai kesuksesan kedua setelah rudel jelajah Burevestnik yang diumumkan pekan sebelumnya.
Dalam pertemuan dengan peserta operasi militer khusus, Putin menyebut uji coba sistem wahana tanpa awak Poseidon dengan instalasi tenaga nuklir sebagai "kesuksesan besar". Ini merupakan pertama kalinya wahana bawah air bertenaga nuklir tanpa awak berhasil dioperasikan.
Drone Poseidon memiliki kemampuan unik dengan kecepatan dan kedalaman pergerakan yang belum ada tandingannya di dunia. Putin menegaskan belum ada metode intersepsi yang dapat menghentikan senjata canggih ini.
Bentuk torpedo berukuran besar memungkinkan Poseidon membawa hulu ledak nuklir dan dikendalikan dari permukaan. Senjata strategis ini mampu menghancurkan target di pinggir pantai bahkan memicu tsunami, menjadikannya sistem persenjataan paling mutakhir saat ini.
Artikel Terkait
MKD DPR Tolak Pengunduran Diri Rahayu Saraswati, Pengamat: Alasannya Tak Relevan!
Benteng Perlindungan Koruptor di Bea Cukai Dibongkar Purbaya: Fakta Kasus Limbah Sawit POME
1.500 Personel Amankan Konser BLACKPINK Hari Kedua di GBK, Ini Jadwal Lengkapnya
Misteri Kematian Mendadak Baharuddin Lopa: Jaksa Agung Pemberantas Korupsi yang Tewas Setelah 1 Bulan Menjabat