Ketua Satgas Pemberantasan Judi Online Hadi Tjahjanto mengatakan, Polri dan TNI sudah punya data siapa saja anggotanya yang terlibat. Mereka juga tahu persis tindakan apa yang dilakukan kepada mereka.
"Tidak semua anggota TNI-Polri itu ikut dalam judi online. Pimpinan TNI-Polri sudah mengetahui data-datanya siapa saja yang pemain judi online di TNI-Polri. Tentunya mereka tidak dilibatkan," kata Hadi usai rapat lintas kementerian di Kantor Menko Polhukam, Rabu (19/6).
"Tadi (rapat) dihadiri oleh Puspom, Wakabareskrim ini saya kira sudah tahu apa cara bertindaknya untuk itu," tegas dia.
Membasmi Judi Online
Judi online yang sudah jadi penyakit akut bangsa ini hendak dibasmi Presiden Jokowi dengan membentuk Satgas lintas kementerian/lembaga. Akankah efektif? Apalagi selama ini jutaan situs judi online yang diblokir Kominfo bak mati satu tumbuh seribu.
Bagi Menko Polhukam itu, yang terpenting saat ini adalah menyelamatkan masyarakat yang terjerat judi online. Mereka benar-benar terpuruk, apalagi ditambah dengan utang di pinjaman online karena kecanduan judi online.
Artikel Terkait
3 Tempat Nongkrong di Ngawi yang Cozy & Kekinian 2024, Wajib Coba!
Banjir Bandang New York 2025 Tewaskan 2 Orang, Ini Kronologi dan Penyebabnya
Pesan Perang Dunia I dalam Botol Ditemukan Setelah 100 Tahun di Pantai Australia
Proyek Whoosh Rugi Rp 2,6 Triliun! DPR Sebut Sunk Cost Fallacy Bikin Negara Tekor