GELORA.ME - Beredar video rekaman kamera pengawas CCTV terkait pihak Universitas Prima (UNPRI) diduga mencoba menghilangkan barang bukti box terkait adanya video viral temuan mayat di lantai 9 gedung UNPRI di Jalan Sampul, Kota Medan, Sumatera Utara.
Dugaan menghilangkan barang bukti tersebut sempat terekam oleh kamera pengawas CCTV yang terpasang di halaman depan kampus.
Di dalam video yang berdurasi 13 detik itu, dalam amatan tvOnenews.com tampak mobil pikap membawa box berwarna biru tepat seperti di dalam video temuan mayat keluar dari gedung kampus tersebut.
Dalam keterangannya, video rekaman CCTV mobil pikap membawa box ini diambil pada Kamis (7/12) sekira pukul 09.09 WIB sebelum pihak kepolisian melakukan pemeriksaan di kampus tersebut.
Artikel Terkait
KPK Selidiki Proyek Whoosh KCJB: Jokowi dan Para Menteri Bisa Dipanggil
Arab Saudi Cetak Rekor 4 Juta Visa Umrah dalam 5 Bulan, Begini Aturan Barunya
Nanang Gimbal Dituntut 15 Tahun Penjara, Ini Kronologi Pembunuhan Sandy Permana
SIM Keliling Bandung Hari Ini 2025: Lokasi, Syarat & Biaya Perpanjangan