GELORA.ME - Jutaan data warga tidak ber-KTP Elektronik masuk Daftar Pemilih Tetap (DPT) ditemukan Bawaslu RI.
Temuan tersebut terlihat saat Bawaslu RI melakukan pencermatan terhadap Berita Acara (BA) KPU tentang penetapan DPT Pemilu 2024 yang dilakukan dalam Rapat Pleno, Minggu kemarin (2/7).
Pelaksana harian (Plh) Ketua Bawaslu RI, Lolly Suhenty menjelaskan, pihaknya melakukan pencermatan terhadap BA KPU di 38 Provinsi, berupa data dari DP4 yang digunakan KPU saat mencoklit hingga dari hasil pengawasan Bawaslu melalui uji petik.
Dalam catatan hasil pencermatan Bawaslu tersebut, Lolly mengungkap jumlah data warga yang tak punya e-KTP terdaftar dalam DPT mencapai jutaan.
Artikel Terkait
Mundur Massal Pimpinan OJK & BEI: Dampak Free Float dan Tantangan untuk Prabowo
Trading Halt IHSG 2026: Analisis Lengkap Peran MSCI dan Hedge Fund Global
Update Longsor Bandung Barat: 60 Korban Ditemukan, 20 Masih Hilang - Operasi SAR Terus Berlanjut
Kritik Gatot Nurmantyo ke Kapolri Listyo Sigit: 3 Poin Kontroversial & Alarm Demokrasi