TRIBUNHEALTH.COM - Seorang peserta Ujian Tulis Berbasis Komputer-Seleksi Nasional Berbasis Tes (UTBK-SNBT) 2023 yang curang viral di media sosial.
Pengakuannya juga mengagetkan netizen.
Pasalnya dia harus membayar hingga Rp500 juta jika dinyatakan lolos.
Awalnya akun @keluhkesahutbk23 mengunggah seorang peserta UTBK laki-laki yang tengah diperiksa pengawas ujian.
Rupanya, dia menyembunyikan alat komunikasi meliputi perekam kamera, audio visual, serta handphone di balik bajunya.
Kamera HP direkatkan dengan lakban dan dihadapkan ke depan.
Bayar 500 Juta jika Dinyatakan Lulus
Baca juga: Soal UTBK SNBT 2023: Tes Skolastik & Tes Literasi, Simak Jumlah Soal, Durasi Waktu dan Tata Tertib
Ketika ditanya petugas, peserta UTBK yang curang itu mengaku harus menyiapkan uang Rp 500 juta saat berhasil dinyatakan lulus.
"Jadi emang orang tua kamu ditawarin?" tanya petugas, dilansir TribunStyle.com.
"Bukan ditawarin, nanti kalau sudah lulus bayar," jawabnya.
"Oo pokoknya kalau udah lulus bayar, berapa nominalnya?" tanya petugas lagi.
Nominal uang yang harus disiapkan ternyata tak bisa dibilang kecil.
"Sampai Rp500 juta," jawab si peserta lagi.
Sontak, video ini mengundang beragam reaksi dari netizen.
Ada pula yang berpendapat lebih baik langsung daftar seleksi mandiri jika memang harus menyiapkan uang hingga Rp500 juta.
"500jt mending mandiri," ujar salah satu warganet.
"500jt mending langsung mandiri mas," imbuh warganet lain.
"500jt mending jalur mandiri dapet kelas yang internasional dan bisa exchange ke luar negeri," timpal warganet lainnya.
Hingga berita ini ditulis, belum diketahui pasti dimana lokasi tes tersebut.
Baca juga: Terungkap Profesi Haji Agus Suhela, Sultan di Bojong Koneng yang Umrahkan Warga 2 RT
Panitia UTBK USU Amankan 7 Peserta Curang
Diberitakan sebelumnya, panitia Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) 2023 di Universitas Sumatera Utara (USU) mengamankan 7 peserta UTBK yang ketahuan curang.
Satu di antara cara yang dilakukan sama persis dalam video itu, yaitu merekatkan handphone di dada.
Artikel Terkait
BMKG dan BNPB Modifikasi Cuaca Hingga 3 November, Ini Tujuannya
BMKG Prediksi Puncak Musim Hujan 2025-2026 Lebih Lama, November hingga Februari
Emil Audero Siap Hadapi Juventus, Bekas Klubnya di Liga Italia: Preview & Link Live Streaming
KR, Pemasok Narkoba Onadio Leonardo yang Dibekuk di Sunter, Diungkap Polisi