Persit KCK Cabang XXIX Gelar Pelatihan Keterampilan Dasar Kader Posyandu

- Jumat, 05 Januari 2024 | 12:30 WIB
Persit KCK Cabang XXIX Gelar Pelatihan Keterampilan Dasar Kader Posyandu

“Sasaran yang ingin dicapai dalam kegiatan ini adalah para kader memiliki kecakapan dalam mengola Posyandu dan meningkatkan kesadaran masyarakat untuk hadir memeriksakan diri ke Posyandu sesuai harapan kita bersama,” jelas Herawaty. 

Baca Juga: Sebut Survey Ganjar-Mahfud Rendah, Perindo NTB Tuding Zulkieflimansyah Tendensius

Sedangkan Serka Lalu Junaidi Ketua PPK 1 Kodim 1615/Lotim mengatakan pelatihan 25 kompetensi keterampilan dasar kader posyandu ini diberikan kepada para kader yang langsung mengurus Posnyandu baik di Asrama Proyek Kodim maupun Posyandu di Kompi Bantuan Yonif 742/SWY karena PPK 1 Selong memiliki wilayah kerja di jajaran TNI AD wilayah Kabupaten Lombok Timur. 

Lebih lanjut Lalu Junaidi menjelaskan, pelatihan keterampilan ini merupakan program Pusat Kesehatan TNI AD (Puskesad) yang dilaksanakan selama 3 hari dengan materi dasar Posyandu dan narasumbernya langsung dari Dinas Kesehatan Kabupaten Lombok Timur. 

“Semoga seluruh materi yang diberikan dijadikan sebagai pedoman dalam memberikan pelayanan dan pengelolaan Posyandu kedepan,” pungkasnya.***

Artikel ini telah lebih dulu tayang di: ntbpos.com

Halaman:

Komentar