Nantinya Mattoangin International Stadium akan dibangun dengan konsep green building dan mampu menampung hingga 40 ribu penonton.
"Kami biasa bekerja dalam senyap. Dulu di Jakarta kami membangun JIS setelah dua tahun dilantik, kami langsung kerjakan. Justru setelah pandemi selesai, warga Jakarta kaget, ada bangunan baru yang berdiri di tengah-tengah mereka," tutur Anies.
Soal kendala dan hambatan pembangunan stadion yang dipandang berbelit-belit, Capres yang diusung Partai Nasdem, PKS dan PKB, itu justru optimistis dan percaya diri. Baginya tidak ada masalah yang tak bisa dicarikan solusi.
"Dulu kami membangun stadion di Jakarta juga disikapi pesimistis oleh berbagai pihak. Mulai persoalan lahan yang dianggap bermasalah, soal anggaran yang dinilai tidak ada, tapi dengan pendekatan dialog, semua bisa terselesaikan," tandas Anies.
Sumber: RMOL
Artikel Terkait
Nadiem Makarim Bantah Harga Chromebook Rp 10 Juta, Ini Harga Riil di Sidang Tipikor
PBNU Tetapkan Kembali KH Yahya Cholil Staquf Sebagai Ketua Umum: Jadwal Muktamar NU 2026
Yaqut Cholil Qoumas Diperiksa KPK Lagi: Perkembangan Terbaru Kasus Korupsi Kuota Haji 2023-2024
Kontroversi Video Rektor UGM: Perbedaan Tahun Kelulusan Jokowi Dikritik Netizen