GELORA.ME -Partai Keadilan Sejahtera (PKS) memastikan Koalisi Perubahan untuk Persatuan tetap kokoh dan bersatu. Hal ini merupakan tanggapan atas pernyataan Partai Demokrat yang mengancam akan melakukan evaluasi jika Anies Baswedan belum juga mendeklarasikan calon wakil presiden.
Sekjen PKS, Aboe Bakar Al Habsyi, menganggap bahwa pernyataan Demokrat tidak perlu diambil berat.
"Yang begitu-begitu mah kita terima baik-baik saja, nggak usah terlalu serius," kata Aboe di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Senin (5/6/2023).
Aboe menegaskan bahwa Koalisi Perubahan tetap solid dalam mendukung pencalonan Anies Baswedan.
"Solid, solid, ya, solid solid," ujarnya.
Sebelumnya, PKS dan Partai Demokrat sepakat agar Anies Baswedan segera mendeklarasikan calon wakil presiden pada bulan ini. Hal ini untuk meningkatkan elektabilitas Anies yang saat ini mengalami penurunan.
Aboe menyatakan tidak masalah Demokrat mendorong Anies untuk mempercepat deklarasi pasangan capres dan cawapres.
"Setuju, setuju, setuju. Ini bertiga ini kompaknya asyik, rileks, dan banyak hal mudah nggak ada perdebatan yang sulit cuma tinggal dialusin sedikit selesai," ujar Aboe.
Aboe mengungkapkan bahwa kandidat cawapres untuk Anies memang sudah semakin mengerucut. Tetapi ia enggan memberikan ciri-ciri lebih spesifik mengenai siapa saja kandidat yang sudah terpilih.
Artikel Terkait
RTM Salah Sebut Prabowo sebagai Jokowi di KTT ASEAN, Disebut Ceroboh
Roy Suryo Kritik Gibran: Acara Mancing di Hari Sumpah Pemuda Dinilai Tak Pantas
MKD DPR Tolak Pengunduran Diri Rahayu Saraswati, Dituding Cari Muka ke Prabowo
KPK Diminta Usut Tuntas Kasus Whoosh, Libatkan Mantan Pejakat