GELORA.ME - Oknum dari anggota Polisi Perairan dan Udara atau Polairud Polda Sultra diduga menembak empat orang nelayan.
Kejadian itu berlangsung di Kecamatan Laonti Kabupaten Konawe Selatan (Konsel) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra).
Akibat kejadian ini, satu nelayan dikabarkan meninggal dunia.
Sementara tiga orang lainnya menjalani perawatan di rumah sakit.
Diketahui, keempat nelayan ditembak saat mencari ikan di perairan Cempedak Kabupaten Konawe Selatan, Jumat (24/11/2023) pukul 02.00 wita.
Satu nelayan dinyatakan meninggal karena terkena tembakan di dada sebelah kiri.
Sementara tiga korban lainnya menjalani perawatan di rumah sakit di Kota Kendari.
Soal keterlibatan oknum Polairud dalam insiden itu dibenarlan Dirpolairud Polda Sultra, Kombes Pol Faisal Florentunis Napitupulu.
Faisal mengatakan, dugaan sementara korban yang ditembak saat personel sedang patroli.
"Diduga masalahnya karena nelayan yang sedang bom ikan," ujarnya.
Faisal mengaku pihaknya masih menyelidiki penyebab oknum anggota polisi menembak. (*)
Sumber: tribunnews
Artikel Terkait
Ibu di Wonogiri Syok Baca WA Anaknya yang Masih Kelas 6 SD: Jalin Asmara dengan Pria Dewasa, Sudah 7x Hubungan Intim
Asisten Dosen Sekaligus Ustaz di UINSU Diduga Lecehkan Mahasiswi, Korban Dibius Lalu Dibawa ke Hotel
Terungkap Praktik Prostitusi di Rumah Kos: 2 Siswi SMA Digerebek, Ada Kondom Bekas Pakai
Ayah dan Anak di Ciamis hanya Minum Air karena Tak Punya Beras, Tinggal di Gubuk Reyot, Tak Terdata Penerima Bansos