Akun TikTok @jas_project dalam video lainnya membagikan fenomena warga yang membongkar rumah-rumah penduduk agar acara Parade Sound System dapat diselenggarakan.
Video tersebut tampak beberapa warga yang bahu-membahu membongkar bagian bangunan warga hingga menjadi puing-puing.
Video lain juga menunjukkan adanya warga di sebuah daerah yang diduga Desa Kasri, Bululawang, Kabupaten Malang melakukan pembongkaran jembatan.
Alasan pembongkaran tersebut tak lain untuk penyelenggaraan Parade Sound System.
Kepala Desa Kasri, Mukhamad Khusaini kepada wartawan membenarkan adanya pembongkaran tersebut.
Khusaini mengaku dirinya tak pernah dikabari terkait rencana pembongkaran jembatan itu. Sang Kepala Desa akhirnya kecolongan dan menyaksikan jembatan di desanya tersebut dibongkar demi menggelar acara adu Sound System.
Kakek meninggal kala Karnaval Sound System
Parade Sound System bahkan sampai-sampai menewaskan seorang kakek.
Kasi Humas Polres Malang, Iptu Ahmad Taufik membeberkan kejadian tersebut terjadi di Desa Kemantren, Kecamatan Jabung, Kabupaten Malang, pada Kamis (31/9/2023).
Kala itu, masyarakat desa tengah merayakan kemerdekaan ke-78 Republik Indonesia (RI). Seorang warga berusia 67 tahun bernama Warlin ikut menyaksikan acara heboh tersebut.
Tiba-tiba, Warlin merasa dadanya sesak dan dibawa masuk ke dalam rumah oleh keluarganya. Sayang, nyawa Warlin tak tertolong dan meninggal dunia pada hari Kamis (31/8/2023) pukul 12.00 WIB.
Sumber: suara
Artikel Terkait
Bentrokan TKA China vs Pekerja Lokal di Proyek IPIP Kolaka: 4 WNA Diamankan Polisi
Bentrokan di Tambang Nikel IPIP Kolaka: Kronologi TKA China Aniaya Pekerja Lokal & Respons Polisi
Longsor Cisarua Bandung: 23 Marinir Tertimbun, 4 Meninggal Dunia | Update Evakuasi
Suami Korban Jambret Sleman Jadi Tersangka, Ini Kronologi Lengkap Hingga 2 Pelaku Tewas