Mikrotrans Jak.37 (Cililitan-Condet via Kayu Manis)
Layanan terhambat di beberapa halte termasuk Bus Stop Simpang Haji Ali, Bus Stop SDN Tengah 05, Bus Stop Gg Masjid Al Istiko, Bus Stop Simpang Kramat Barat, Bus Stop Kel. Tengah, Bus Stop Gg Al Mawadah, dan Bus Stop Masjid Al Bariyah karena banjir di Jalan H. Ali.
Mikrotrans Jak.75 (Cililitan-Kp. Pulo)
Sementara tidak melayani Bus Stop Ring 1, Bus Stop RPTRA Kp. Pulo, dan Bus Stop Jl. H. Sidan akibat genangan air setinggi 50 cm di Jl. Sumur Jambu.
Mikrotrans Jak.93 (Jeruk Purut-Kebayoran Lama)
Tidak melayani Bus Stop Pasar Impres dan Bus Stop SD Gandaria karena banjir di Jl. Impres.
Imbauan Transjakarta untuk Penumpang
Kadep Humas dan CSR PT Transjakarta, Ayu Wardhani, menyampaikan permohonan maaf atas ketidaknyamanan yang terjadi. Penumpang diimbau untuk terus memantau update informasi terkini mengenai rute dan layanan Transjakarta melalui aplikasi TJ: Transjakarta serta media sosial resmi Transjakarta.
"Pelanggan diharapkan menyesuaikan perjalanan, dan layanan akan dinormalkan segera setelah kondisi kembali normal dan dapat dilalui," ujar Ayu Wardhani.
Artikel Terkait
Update Longsor Bandung Barat: 60 Korban Ditemukan, 20 Masih Hilang - Operasi SAR Terus Berlanjut
Kritik Gatot Nurmantyo ke Kapolri Listyo Sigit: 3 Poin Kontroversial & Alarm Demokrasi
Jokowi Bicara Sous Korupsi Haji: Setiap Kasus Pasti Mengaitkan Saya
Sally Siswi SMK Letris Pamulang Hilang 2026: Kronologi Lengkap & Perkembangan Terbaru Pencarian