Nababan juga meyakini kualitas pribadi Purbaya. Ia menilai Purbaya sebagai sosok yang apa adanya dan tidak akan menyentuh uang negara. “Ya memang day by day kita akan kelihatan kualitasnya,” ucapnya.
“Akan kelihatan dong nanti dia punya ini, itu kan tidak dibikin-bikin, tidak sandiwara. Itu kan kelihatan nanti asli tidak aslinya,” imbuhnya.
Langkah awal Purbaya yang fokus pada pembenahan internal dinilai sudah tepat dan menjadi motivasi penting. “Tindakan dia (Purbaya) itu membersihkan internal itu punya dampak keluar. Jantung di Kementerian Keuangan itu kan apa? Bea Cukai sama Pajak, ini yang anjurkan ke dia,” jelas Nababan.
Karakter Purbaya yang dianggap 'lucu' oleh sebagian orang justru menunjukkan keasliannya. “Itu tidak usah sandiwara, tidak usah dibikin-bikin kalau memang aslinya begitu ya begitu,” katanya.
Namun, semua kualitas pribadi dan gebrakan awal Purbaya akan diuji dalam pertempuran sesungguhnya di sektor Bea Cukai dan Pajak. Tanpa dukungan 'tangan-tangan kuat' di belakangnya, misi besar Purbaya untuk menjadi legenda bisa saja hanya menjadi harapan.
Artikel Terkait
Puslabfor Polri Ungkap Bercak Darah di Kamar Lula Lahfah: Hasil Analisis Forensik Lengkap
Mundur Massal Pimpinan OJK & BEI: Dampak Free Float dan Tantangan untuk Prabowo
Trading Halt IHSG 2026: Analisis Lengkap Peran MSCI dan Hedge Fund Global
Update Longsor Bandung Barat: 60 Korban Ditemukan, 20 Masih Hilang - Operasi SAR Terus Berlanjut