Sumber kebakaran yang mengenai Hotel 101 Urban Glodok, Tamansari, Jakarta Barat berasal dari kamar penginapan pegawai perusahaan fiber optik.
Kamar tersebut berada persis di sebelah hotel tersebut.
"Awalnya dipikir yang kebakar itu bangunan hotelnya. Ternyata bangunan sebelahnya merembet ke jendela hotel," kata Perwira Piket Damkar Jakarta Barat, Joko Susilo kepada wartawan pada Selasa, 25 Februari 2025.
Lanjut Joko mengatakan, bangunan hotel hanya terdampak dari kepulan asap hitam dari kebakaran.
Sedangkan, kenyataannya tidak ada api yang masuk ke dalam hotel.
"Tidak ada kamar di hotel yang terbakar, hanya terdampak aja samping luarnya. Asapnya masuk ke dalam," kata Joko.
Di sisi lain, Kanit Reskrim Polsek Metro Tamansari, Kompol Suparmin mengatakan pihaknya belum melakukan olah tempat kejadian perkara sebab belum mengetahui penyebab pasti kebakaran.
"Nanti kami juga akan memeriksa sejumlah saksi. Tapi sekarang belum bisa diketahui penyebab kebakarannya apa," kata Suparmin di lokasi.
Sumber: rmol
Foto: Hotel 101 Urban Glodok, Tamansari, Jakarta Barat/Ist
Artikel Terkait
Update Longsor Bandung Barat: 60 Korban Ditemukan, 20 Masih Hilang - Operasi SAR Terus Berlanjut
Kritik Gatot Nurmantyo ke Kapolri Listyo Sigit: 3 Poin Kontroversial & Alarm Demokrasi
Jokowi Bicara Sous Korupsi Haji: Setiap Kasus Pasti Mengaitkan Saya
Sally Siswi SMK Letris Pamulang Hilang 2026: Kronologi Lengkap & Perkembangan Terbaru Pencarian