Chris terdengar mengatakan, “Stop” beberapa kali sebelum bergegas mengecek keadaan penonton tersebut dan melongok ke bagian bawah panggung tempat ia terjatuh. Ia bahkan sempat mengulurkan tangannya sebagai upaya untuk membantu lelaki tersebut.
Pada video lain yang diambil beberapa saat kemudian, Martin bertanya kepada penonton malam itu, “Apakah dia baik-baik saja?” Setelah mendapat kepastian, pelantun “Hymn for the Weekend” itu melanjutkan, “Oke, pastikan dia baik-baik saja dan beri dia sandwich dan minuman.”
Komentar Chris Martin Mengenai Kejadian Tersebut
Sesaat setelah keributan yang tercipta mereda, penyanyi berusia 47 tahun itu berusaha mengembalikan alur konsernya seperti semula. Ia memberikan aba-aba kepada rekan grupnya untuk melakukan sesuatu yang berbeda dengan memainkan lagu baru.
“Gila sekali,” pelantun “A Sky Full of Stars” itu memberikan komentarnya sambil tertawa sebelum memberi tahu ribuan penggemar di hadapannya tentang apa yang baru saja terjadi. “Kami hendak menyelesaikan pertunjukan dan pria muda itu naik ke atas panggung tetapi kemudian terjatuh di luar panggung,” katanya.
Chris juga mengungkapkan bahwa apa yang dilakukan penonton tersebut adalah hal yang menarik untuk dilakukan. Dirinya berusaha mencairkan suasana dengan mengatakan lelucon bahwa ia memaklumi sikap penonton tersebut yang seperti ingin mendekati pianisnya, Jonny Buckland. “Aku paham, aku mengerti. Aku juga merasa seperti itu,” katanya dengan nada bergurau.
Artikel Terkait
Sertijab Kadispenad 2025: Brigjen Wahyu Yudhayana Serahkan Jabatan ke Kolonel Donny Pramono
Wakil Wali Kota Bogor Geram Temukan Genangan Air Kencing di Alun-Alun, Doakan Pelaku Masuk Neraka
Prabowo Apresiasi Pertemuan Trump-Xi di KTT APEC 2025, Bahas Kerja Sama RI-Selandia Baru
BMKG Peringatkan Cuaca Ekstrem Hujan Lebat Landa Indonesia Hingga 6 November 2025, Ini Daftar Wilayahnya