SURABAYA, INILAHNEWS- Upaya dini perlu dilakukan sebagai antisipasi sebaran covid-19 di Jawa Timur sebagai antisipasi terjadi kembali adanya pandemi.
Berdasarkan data dari Kementerian Kesehatan (Kemenkes), per 10 Desember 2023, total kasus konfirmasi Covid-19 di Indonesia yaitu sebanyak 6.815.156 kasus, dan total kasus meninggal sebanyak 161.923 kasus.
Sedangkan untuk kasus konfirmasi Covid-19 di Jawa Timur, berdasarkan website nasional pelaporan covid Renny menyebutkan, dari Januari sampai dengan November 2023 sebanyak 10.156 kasus. Dari data tiga bulan terakhir, belum ada kenaikan kasus konfirmasi secara signifikan, dimana pada September 2023 ditemukan sebanyak 57 kasus, bulan Oktober 2023 ditemukan sebanyak 46 kasus, dan di bulan November 2023 ditemukan sebanyak 76 kasus.
Ketua Komisi E DPRD Jatim, Wara Sundari Renny Pramana mengingatkan kembali kepada masyarakat dan pemerintah kembali waspada adanya peningkatan covid-19 yang terjadi di Indonesia khususnya di Jawa Timur. Politisi PDI Perjuangan tersebut berharap masyarakat tak meninggalkan prokes sebagai antisipasi adanya sebaran bahkan kembali terjadinya pandemi covid-19.Baca Juga: Sebanyak 25 Kasus Covid Terkonfirmasi Positif di Kota Bandung
"Saya mengingatkan perlu adanya kewaspadaan jangan sampai di Jawa Timur kembali ada pendemi covid-19. Semua tahu dampaknya bagi semua sektor sehingga perlu dilakukan pencegahan dini sebagai antisipasi sebaran,"jelasnya, Minggu 17 Desember 2023.
Artikel Terkait
Gempa M 6,3 Guncang Afghanistan Utara, Warga Panik Berlarian: Kronologi dan Sejarah Mematikan
Waspada Siklon Tropis 2025: BMKG Ingatkan Potensi Hujan Ekstrem & Angin Kencang
Kritik Pedas Anco Jansen: Alasan Sepakbola Indonesia Tidak Ada Apa-Apa
Layanan JakLingko JAK41 Dihentikan Sementara: Penyebab & Update Terbaru