GELORA.ME - Bacapres Koalisi Perubahan untuk Persatuan, Anies Baswedan, menyampaikan duka cita atas meninggalnya Ketua Fraksi PDIP DPRD DKI Jakarta, Gembong Warsono.
"Innalillahi wa inna ilaihi raji’un. Turut berduka atas wafatnya Bapak Gembong Warsono, S.IP, MM, Ketua Fraksi PDIP DPRD DKI Jakarta," kata Anies dalam cuitannya di akun X-nya seperti dilihat, Sabtu (14/10).
Selama menjalani amanah sebagai Gubernur DKI Jakarta periode 2017-2022, Anies mengaku mengenal Gembong sebagai tokoh yang memiliki kecintaan dan komitmen tinggi pada Kota Jakarta, serta amat berdedikasi dalam menjalankan peran dan tugasnya.
"Kami dulu sering berjumpa, mendiskusikan perbedaan-perbedaan dengan pikiran terbuka dalam semangat demokrasi," kata Anies.
Anies turut mendoakan almarhum husnul khatimah, diterima amalnya dan diampuni khilafnya.
"Semoga keluarga yang ditinggalkan diberi kekuatan dan ketabahan. Aamiin yra," demikian Anies.
Artikel Terkait
Update Longsor Bandung Barat: 60 Korban Ditemukan, 20 Masih Hilang - Operasi SAR Terus Berlanjut
Kritik Gatot Nurmantyo ke Kapolri Listyo Sigit: 3 Poin Kontroversial & Alarm Demokrasi
Jokowi Bicara Sous Korupsi Haji: Setiap Kasus Pasti Mengaitkan Saya
Sally Siswi SMK Letris Pamulang Hilang 2026: Kronologi Lengkap & Perkembangan Terbaru Pencarian