Produsen Motor Ikut Bertanggung Jawab
Semenara itu, Kapolsek Tambora Kompol Putra Pratama mengatakan, fitur keamanan motor yang jadi incaran maling saat ini masih lemah.
Bahkan, penutup kunci bermagnet atau shutter key saja tidak bisa mengamankan motor dari aksi pencurian.
"Fitur keamanan motor dengan tutup lubang kunci menjadi tidak berguna karena sangat mudah dibuka dengan bantuan alat biasa berupa magnet yang dijual bebas," kata Kompol Putra Pratama dalam keterangan resminya.
Untuk itu, Putra memberi pesan kepada pabrikan motor agar turut bertanggung jawab memproduksi motor yang aman dari pencurian.
"Kalau sistem keamanan motor sudah mudah dibobol, harusnya pabrikan mebuat solusi yang berbeda lagi," tegasnya.
Menurut Putra, upaya pencegahan pencurian motor (curanmor) baiknya dilakukan dari hulunya yaitu dari tempat sepeda motor tersebut diproduksi.
"Dari hulunya pun harus ikut bertanggung jawab untuk mencegah masyarakat menjadi korban kejahatan curanmor. Mereka wajib memperbaiki fitur keamanan sepeda motor yang mereka produksi dan jual ke masyarakat," pungkasnya.
Sumber: disway
Artikel Terkait
Mundur Massal Pimpinan OJK & BEI: Dampak Free Float dan Tantangan untuk Prabowo
Trading Halt IHSG 2026: Analisis Lengkap Peran MSCI dan Hedge Fund Global
Update Longsor Bandung Barat: 60 Korban Ditemukan, 20 Masih Hilang - Operasi SAR Terus Berlanjut
Kritik Gatot Nurmantyo ke Kapolri Listyo Sigit: 3 Poin Kontroversial & Alarm Demokrasi