Presiden Joko Widodo (Jokowi) menanggapi soal beberapa menterinya yang maju dalam Pileg 2024. Dia mengaku tidak keberatan, karena berdasarkan peraturan, hal itu juga diperbolehkan.
"Kalau dari saya yang penting tidak ganggu tugas keseharian," kata Jokowi kepada wartawan di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (14/5).
Jokowi mengatakan, selalu mengevaluasi kinerja para menterinya. Jika proses pencalegan mengganggu kinerja, maka dia menegaskan akan melakukan reshuffle.
Sejumlah menteri Kabinet Indonesia Maju pimpinan Presiden Jokowi dikabarkan menjadi caleg DPR RI di Pemilu 2024. Seperti diketahui, Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI telah membuka pendaftaran caleg pada 1-14 Mei 2023.
Para menteri yang maju caleg dalam Pemilu 2024 sebagai berikut:
1. Zulkifli Hasan (Menteri Perdagangan)
2. Ida Fauziyah (Menteri Ketenagakerjaan)
Artikel Terkait
Update Longsor Bandung Barat: 60 Korban Ditemukan, 20 Masih Hilang - Operasi SAR Terus Berlanjut
Kritik Gatot Nurmantyo ke Kapolri Listyo Sigit: 3 Poin Kontroversial & Alarm Demokrasi
Jokowi Bicara Sous Korupsi Haji: Setiap Kasus Pasti Mengaitkan Saya
Sally Siswi SMK Letris Pamulang Hilang 2026: Kronologi Lengkap & Perkembangan Terbaru Pencarian