Dokter Tifa mengatakan, hanya sekitar 6-8 orang yang alumni asli Kehutanan UGM yang menghadiri reuni angkatan 80.
"Jika diperhatikan, mereka duduk di sudut, tertib, rapi, dan tampak bingung melihat gerombolan orang-orang dengan seragam sama, kaos biru tetapi sama sekali tidak mereka kenal," kata Dokter Tifa.
"Suatu saat mereka, para alumni Asli ini akan mengikuti kata hati nuraninya, mereka akan bersaksi," sambungnya.
Diketahui, Jokowi menghadiri acara reuni angkatan 80 Fakultas Kehutanan UGM untuk meredam isu soal tudingan ijazah palsu miliknya.
Ditemani sang istri, Iriana, Jokowi hadir dalam acara reuni Fakultas Kehutanan UGM angkatan 1980.
Dalam acara, Jokowi menyatakan dirinya memaksa menghadiri reuni, meski masih sakit. Di hadapan rekan-rekannya, sambil berkelakar, Jokowi menyebut kehadirannya dilakukan karena khawatir jika tak hadir dalam acara ini, maka isu ijazah palsu dirinya semakin liar
Sumber: RMOL
 
                         
                                 
                                             
                                             
                                             
                                                 
                                                 
                                                 
                                                 
                                                 
                                                
Artikel Terkait
Rismon Sianipar Klaim Prabowo Tahu Soal Ijazah Gibran: Fakta dan Perkembangan Terbaru
Dugaan Mark Up Proyek Kereta Cepat Whoosh: DPR Dukung KPK Usut Tuntas
Wakil Wali Kota Bandung Erwin Bantah OTT Kejaksaan: Ini Faktanya
MKD DPR Tolak Pengunduran Diri Rahayu Saraswati, Tetap Jadi Anggota Dewan