"Ke depannya mau ngapain lagi nih Pak? Mau wapres atau apa?" tanya Kaesang dikutip dari unggahan kanal YouTube Kaesang Pangarep Podcast by GK Hebat, Sabtu (7/10/2023).
Komisari Utama (Komut) Pertamina ini lantas mengatakan jika dirinya ingin menjadi seorang presiden direktur (Presdir) atau direktur utama (Dirut) di Pertamina.
"Ya minimal saya mau jadi presiden saya bilang, presiden direktur. Kalau direktur dicoret jadi presiden," tutur Ahok disisipi dengan guyonan.
Namun, Ahok juga mengatakan jika dirinya tergiur dengan jabatan wakil presiden. Pasalnya, ia mendengar bisikan dari rekannya soal uang pensiun seorang wakil presiden yang bernilai besar.
"Kemarin teman saya kasih tahu, 'Eh lu jadi wapres lumayan juga lho bonusnya kalau berhenti. Minimal bisa beli rumah hampir Rp100 miliar'. Lumayan juga," pungkasnya
Sumber: suara
Artikel Terkait
Prabowo Subianto Gelar Pertemuan Rahasia dengan Oposisi, Bahas Kebocoran Anggaran Triliunan
Kaesang Pangarep Berjanji Keras di Rakernas PSI: Targetkan Kemenangan Besar di Pemilu 2029
Nadiem Makarim Bantah Harga Chromebook Rp 10 Juta, Ini Harga Riil di Sidang Tipikor
PBNU Tetapkan Kembali KH Yahya Cholil Staquf Sebagai Ketua Umum: Jadwal Muktamar NU 2026