GELORA.ME - Sandiaga Uno bakal resmi gabung PPP hari ini, Rabu (14/6/2023). Hal ini dikatakan Ketua DPP Achmad Baidowi. Dia mengatakan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno itu akan secara resmi bergabung dengan PPP malam nanti.
"Insya Allah Pak Sandiaga Uno resmi bergabung seperti disampaikan oleh Pak Plt. Ketum Mardiono. Rabu jam 18.30 (WIB) setelah magrib," ujar Awiek—sapaan akrabnya—pada Selasa (13/6/2023).
Awiek mengatakan PPP siap memberikan posisi strategis di tingkat pusat bagi Sandiaga Uno yang dinilainya kaliber tokoh nasional. Salah satunya kursi wakil ketua umum PPP. Meski begitu, kata dia, Sandiaga tidak akan menempati posisi ketua umum, sekretaris jenderal ataupun bendahara umum PPP.
"Ya salah satu opsi (waketum) lah ya. Toh di DPP kan banyak jabatan. Tapi yang jelas bukan ketum, sekjen atau bendahara umum.
Nanti akan disampaikan oleh Pak Mardiono. Tapi yang jelas posisinya bagus lah," katanya. Awiek menyebut posisi bagi Sandiaga Uno akan diputuskan dalam Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) PPP yang digelar pada Jumat (16/6/2023) mendatang.
Artikel Terkait
RTM Salah Sebut Prabowo sebagai Jokowi di KTT ASEAN, Disebut Ceroboh
Roy Suryo Kritik Gibran: Acara Mancing di Hari Sumpah Pemuda Dinilai Tak Pantas
MKD DPR Tolak Pengunduran Diri Rahayu Saraswati, Dituding Cari Muka ke Prabowo
KPK Diminta Usut Tuntas Kasus Whoosh, Libatkan Mantan Pejakat