GELORA.ME - Seorang aktivis terkemuka, Faizal Assegaf, mengungkapkan pandangannya mengenai dinamika perpolitikan di Indonesia, kali ini menyoroti manuver politik yang terjadi antara Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Prabowo Subianto.
Faizal berpendapat bahwa kedekatan antara keduanya hanyalah sebuah ilusi yang dibangun untuk mencapai tujuan masing-masing, dan bukanlah persahabatan yang tulus menjelang pesta demokrasi.
Melalui akun Twitter pribadinya, @faizalassegaf, Faizal menyebut bahwa Jokowi dan Prabowo tengah bermain peran untuk keuntungan bersama di masa depan.
"Prabowo tunggangi Jokowi, sebaliknya Jokowi berlagak menggembala Prabowo. Pada cerita lain, ibarat dua ekor monyet yang berburu pisang, tapi yang dipanjat pohon kelapa," tulisnya, dikutip Cianjur.Suara.Com, Rabu (31/05/2023).
Menurut aktivis tersebut, kedua elite politik dalam negeri ini tidak terlalu memperhatikan perasaan masyarakat, melainkan hanya fokus pada pencapaian kekuasaan.
Artikel Terkait
Analisis Peluang Kemenangan Prabowo di Pilpres 2029: Nyaris Tanpa Lawan Tanding?
Gerindra Siap Tampung Gelombang Besar Kader Projo, Dasco: Kita Siap!
Projo Ganti Logo: Tak Pakai Wajah Jokowi Lagi, Ini Alasannya
Usulan Double Track Megawati vs Kereta Cepat Whoosh: Polemik Utang dan Prioritas