GELORA.ME - Hujan lebat mengguyur wilayah Kabupaten Ogan Ilir, Provinsi Sumatera Selatan.
Kondisi yang menyebabkan bencana banjir tiga desa ini terjadi pada pukul 15.20 waktu setempat.
Ketinggian genangan di desa terdampak terpantau sekitar 10 hingga 40 centimeter.
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) melaporkan daerah yang terkena bencana banjir berada di Kecamatan Pemulutan, tepatnya di Desa Ibu Besar III, Pipa Putih dan Harapan.
Sebanyak 183 KK yang tinggal di ketiga desa ini terdampak bencana banjir.
Sejauh ini tidak ada warga yang melakukan pengungsian atau menjadi korban atas kejadian bencana banjir.
Artikel Terkait
Bentrokan TKA China vs Pekerja Lokal di Proyek IPIP Kolaka: 4 WNA Diamankan Polisi
Bentrokan di Tambang Nikel IPIP Kolaka: Kronologi TKA China Aniaya Pekerja Lokal & Respons Polisi
Longsor Cisarua Bandung: 23 Marinir Tertimbun, 4 Meninggal Dunia | Update Evakuasi
Suami Korban Jambret Sleman Jadi Tersangka, Ini Kronologi Lengkap Hingga 2 Pelaku Tewas