GELORA.ME - Sukarelawan dan simpatisan Gibran Rakabuming Raka yang tergabung dalam Bolone Mase menggelar konsolidasi Relawan Bolone Mase se-Kabupaten Purworejo yang dilaksanakan di GOR Sarwo Edhie Wibowo, Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah, Minggu (14/01/2024).
Terlihat hadir dalam acara tersebut Koordinator Bolone Mase Tingkat Nasional, Provinsi dan kabupaten serta beberapa kyai, tokoh masyarakat serta para pemuda dan pemudi.
Koordinator Nasional Relawan Bolone Mase, Kuat Hermawan Santoso menyampaikan, bahwa dirinya menargetkan suara pasangan calon presiden dan wakil presiden (Paslon Capres-Cawapres) nomor urut 02 sebanyak 55% di Provinsi Jawa Tengah.
Baca Juga: Jaringan Pencuri Truk di Purworejo Berhasil Ditangkap dan Terancam Hukuman 4 Tahun Penjara
"Saya berharap pasangan Prabowo Gibran bisa menang satu putaran," kata Kuat.
Lebih lanjut, Kuat mengungkapkan, untuk target suara, kalau kemarin di Yogyakarta 45%, maka di Jawa Tengah harus bisa meraih 55% suara.
Artikel Terkait
Bentrokan TKA China vs Pekerja Lokal di Proyek IPIP Kolaka: 4 WNA Diamankan Polisi
Bentrokan di Tambang Nikel IPIP Kolaka: Kronologi TKA China Aniaya Pekerja Lokal & Respons Polisi
Longsor Cisarua Bandung: 23 Marinir Tertimbun, 4 Meninggal Dunia | Update Evakuasi
Suami Korban Jambret Sleman Jadi Tersangka, Ini Kronologi Lengkap Hingga 2 Pelaku Tewas