Selebgram Arnold Putra Dibebaskan dari Penjara Myanmar, Bukti Negara Hadir untuk Rakyat

- Minggu, 20 Juli 2025 | 19:30 WIB
Selebgram Arnold Putra Dibebaskan dari Penjara Myanmar, Bukti Negara Hadir untuk Rakyat


Kalangan DPR menyampaikan rasa syukur dan apresiasi atas pemulangan selebgram Arnold Putra ke tanah air usai mendapatkan amnesti. AP ditahan Junta Militer Myanmar karena bertemu dengan organisasi terlarang di negara tersebut.

"Peristiwa ini membuktikan bahwa negara benar-benar hadir dan tidak pernah abai terhadap keselamatan dan hak-hak setiap Warga Negara Indonesia, bahkan di tengah situasi politik dan keamanan yang sangat kompleks seperti di Myanmar pasca kudeta militer," kata Anggota Komisi I Abraham Sridjaja dalam keterangan tertulisnya, Minggu, 20 Juli 2025.

Abraham merasa sangat terharu melihat kesungguhan dan kerja konkret dari semua pihak yang terlibat. 

Terkhusus, legislator Fraksi Golkar ini juga menyampaikan rasa hormat dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada pimpinan DPR yang terus memberikan dukungan penuh dalam isu-isu perlindungan WNI.

"Menteri Luar Negeri, Menteri Pertahanan, serta kepada Presiden Republik Indonesia yang kepemimpinannya memastikan bahwa perlindungan WNI adalah prioritas tertinggi, tanpa melihat status sosial maupun profesinya," ujarnya.

Menurutnya, keberhasilan memulangkan Arnold Putra tidak hanya menyelamatkan satu nyawa, tetapi menjadi bukti konkret bahwa kolaborasi antara lembaga negara dapat menghasilkan solusi nyata untuk tantangan lintas batas negara.

"Ini adalah kemenangan diplomasi, solidaritas nasional, dan wujud nyata dari semangat negara tidak pernah absen dalam melindungi rakyatnya," ucapnya.

Di sisi lain, pihaknya berkomitmen akan mengawal isu-isu perlindungan WNI di luar negeri terutama di negara-negara rawan konflik.

"Ke depan, kami mendorong peningkatan sistem deteksi dini, kerja sama keamanan kawasan, dan pembaruan protokol penanganan krisis internasional bagi WNI," katanya.

"Terima kasih kepada semua pihak yang telah bekerja bersama. Hari ini kita tidak hanya menyelamatkan seorang WNI, kita telah menunjukkan kepada dunia bahwa Indonesia adalah negara besar yang tidak akan pernah meninggalkan rakyatnya di manapun mereka berada," demikian Abraham Sridjaja.

Sumber: rmol
Foto: Arnold Putra (tengah). Foto: Instagram/arnoldputra.

Komentar