GELORA.ME - Viral video pria berompi biru sambil membawa sebuah karung mendatangi kakek nenek penjual ubi di pinggir jalan, wilayah Makassar, Sulawesi Selatan.
Berdasarkan video yang beredar viral itu, tampak seorang pria bertopi, mengenakan rompi, dan sandal jepit membawa sebuah karung putih. Pria itu lalu mendatangi seorang kakek dan nenek penjual ubi.
Sebelum didatangi pria itu, kakek dan nenek tersebut tampak sedang menunggu pembeli. Namun, terlihat dagangan kakek dan nenek masih banyak, seperti belum ada satu orang pun membeli dagangan mereka.
Kakek dan nenek itu hanya diam menunggu berharap ada pembeli dan hal tersebut tergambar dalam raut wajahnya.
Tiba-tiba, pria yang juga bermasker itu mendatangi kakek dan nenek, lalu meletakkan karung yang dibawanya di dekat ubi. Pria itu kemudian memberikan sebuah amplop putih kepada si kakek, lalu lekas pergi tanpa sepatah kata pun.
Kakek lalu mengintip isi amplop dan alangkah kagetnya dia melihat ada beberapa lembar uang senilai Rp 100 ribu.
Kakek dan nenek langsung berucap seraya bersyukur atas rezeki yang diterimanya.
Sang kakek pun langsung memeluk nenek, tergambar dalam reaksi keduanya bahwa mereka sangat membutuhkan bantuan tersebut. Selanjutnya, si kakek memeriksa isi karung yang juga dibawa pria tersebut. Ternyata karung itu berisi sembako, seperti minya, tisu, beras, gula, dan lainnya.
Dalam karung itu, terdapat pula selembar kertas dan bertuliskan "Percaya maki, di setiap keringat yang bercucuran, ada hasil yang menghampiri ki. #AR7".
Artikel Terkait
Mundur Massal Pimpinan OJK & BEI: Dampak Free Float dan Tantangan untuk Prabowo
Trading Halt IHSG 2026: Analisis Lengkap Peran MSCI dan Hedge Fund Global
Update Longsor Bandung Barat: 60 Korban Ditemukan, 20 Masih Hilang - Operasi SAR Terus Berlanjut
Kritik Gatot Nurmantyo ke Kapolri Listyo Sigit: 3 Poin Kontroversial & Alarm Demokrasi