GELORA.ME - Polres Salatiga didukung Tim K-9 (Satuan satwa anjing pelacak) melakukan sterilisasi gereja di Kota Salatiga, Minggu 24 Desember 2023.
Tim yang dipimpin Kapolres Salatiga AKBP Aryuni Novitasari itu juga melakukan pengecekan Pos Pengamanan Natal dan Tahun Baru.
Saat memimpin tim tersebut, Kapolres AKBP Aryuni mengendarai sepeda motor bersama anggotanya.
Baca Juga: Tungku Pengolahan Nikel di Morowali Meledak, 12 Pekerja Meninggal
"Kita laksanakan patroli skala besar dengan sepeda motor guna memastikan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) yang akan melaksanakan ibadah," kata AKBP Aryuni Novitasari, seperti dikutip suaramerdeka.com.
Dalam patroli skala besar tersebut, Kapolres Salatiga bersama Pejabat Utama Polres Salatiga mengunjungi sejumlah gereja dan Pos Pengamanan (Pospam) Nataru, diawali dari Gereja 55 Jalan Diponegoro Salatiga, Gereja Paulus Miki dan Pospam Ramayana.
Artikel Terkait
Mundur Massal Pimpinan OJK & BEI: Dampak Free Float dan Tantangan untuk Prabowo
Trading Halt IHSG 2026: Analisis Lengkap Peran MSCI dan Hedge Fund Global
Update Longsor Bandung Barat: 60 Korban Ditemukan, 20 Masih Hilang - Operasi SAR Terus Berlanjut
Kritik Gatot Nurmantyo ke Kapolri Listyo Sigit: 3 Poin Kontroversial & Alarm Demokrasi