GELORA.ME - Bakal cawapres Muhaimin Iskandar atau Cak Imin mengaku tak khawatir dengan dipilihnya Menko Polhukam Mahfud MD sebagai calon pendamping Ganjar Pranowo di Pilpres 2024.
Ia meyakini warga nahdiyin di Jawa Timur (Jatim) akan tetap memilih dirinya beserta bakal capres Anies Baswedan di pesta demokrasi nanti.
"Aman (suara NU di Jawa Timur) kata Cak Imin di gedung KPU RI, Jakarta Pusat, Kamis (19/10/2023).
Cak Imin pun turut mengucapkan selamat kepada Mahfud MD setelah terpilih menjadi bakal cawapres Ganjar. "Ya selamat, selamat (kepada Mahfud MD)," ujarnya.
PDIP akhirnya mengumumkan bakal cawapres pendamping Ganjar Pranowo. Ia adalah Menko Polhukam Mahfud MD.
Pengumuman cawapres Ganjar ini digelar di Kantor DPP PDI-P, Jakarta Pusat, Rabu (18/10/2023).
Artikel Terkait
Persija Jakarta Tim Tandang Terproduktif Liga 1 2025/2026, Puncak Klasemen Diincar
Pramono Raihan/Candani Athresia Raih Medali Emas Asian Youth Games 2025, Kado Ketiga untuk Indonesia
KTT APEC 2025: Presiden Prabowo Tiba di Korea Selatan, Bahas Tema & Agenda Prioritas
Konferensi LKLB 2025: Penguatan Toleransi dan Pendidikan Multikultural di Jakarta