GELORA.ME - Sebuah mobil berpelat merah nekat melintasi jalanan yang baru saja dicor oleh warga. Ulah mobil pejabat daerah tersebut sempat terekam ponsel warga hingga akhirnya viral setelah beredar di media sosial (Medsos)
Dalam video yang turut dibagikan akun Instagram @palembanginformasii, tampak ada sebuah mobil jenis Kijang Innova berkelir hitam yang nerebas sebuah jalanan yang masih usai disemen oleh warga.
Mobil tersebut terlihat ambles saat melewati jalanan yang baru dicor itu. Bahkan, terlihat jelas jejak ban dari mobil berpelat merah itu setelah melewati jalan yang baru diperbaiki oleh warga sekitar.
Berdasar narasi dalam video itu, mobil dinas itu berpelat nomor BG 44 HZ. Adapun peristiwa itu terjadi di kawasan Purwodadi, Musi Rawas, Sumatra Selatan.
"Kelakukan salah satu oknum pejabat yang memakai mobil dinas (BG 44 HZ) lindas jalan yang baru dibangun sehingga jalan tersebut jadi hancur," demikian keterangan dalam video itu, dikutip Sabtu (12/08/2023).
Artikel Terkait
Gus Ipul Gelar Doa Bersama Pemulung Bantargebang, Apresiasi Pahlawan Keluarga
KAI Daop 1 Jakarta Tertibkan Bangunan Ilegal di Atas Lahan Miliknya di Bogor
Waspada Puncak Musim Hujan 2025-2026: BMKG Prediksi Cuaca Ekstrem & Ancaman Banjir-Tanah Longsor
Modus Pura-pura Tanya Guru, Pelaku Curi Motor di SDN Lebak