GELORA.ME - Presiden Prabowo Subianto menegaskan dirinya tidak akan melakukan perombakan atau reshuffle terhadap jajaran Kabinet Merah Putih, dalam waktu dekat. Prabowo mengklaim, seluruh menteri dan wakil menteri maupun kepala lembaga telah bekerja dengan baik.
"Saya tidak ada rencana mau reshuffle ya kan. Sementara saya menilai tim saya bekerja dengan baik dan kita buktikan, minggu demi minggu, demi minggu, demi minggu, hasil capaian yang kita lakukan," kata Prabowo di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta, Kamis (12/6).
Prabowo menegaskan, pernyataan itu disampaikan agar tidak ada spekulasi terkait isu reshuffle kabinet yang terus diperbincangkan di tengah masyarakat.
"Ya, kalau menurut saya begini, untuk supaya tidak ada spekulasi dalam arti saya sekarang sampai saat ini," tegasnya.
Artikel Terkait
Prabowo Subianto Gelar Pertemuan Rahasia dengan Oposisi, Bahas Kebocoran Anggaran Triliunan
Kaesang Pangarep Berjanji Keras di Rakernas PSI: Targetkan Kemenangan Besar di Pemilu 2029
Nadiem Makarim Bantah Harga Chromebook Rp 10 Juta, Ini Harga Riil di Sidang Tipikor
PBNU Tetapkan Kembali KH Yahya Cholil Staquf Sebagai Ketua Umum: Jadwal Muktamar NU 2026