GELORA.ME -Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep berpeluang besar untuk menjadi kontestan di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.
Bahkan, putra bungsu Presiden Joko Widodo itu seharusnya berani mempertimbangan untuk maju sebagai calon gubernur, bukan sekadar calon wakil gubernur.
"Enggak ketemu alasannya kenapa dia (Kaesang) maju sebagai calon wakil gubernur kalau bisa jadi (calon) gubernur?" kata pengamat politik Hendri Satrio, kepada RMOL, Senin (29/7).
Sosok yang akrab disapa Hensat itu juga mempertanyakan asumsi Kaesang memilih Jawa Tengah sebagai daerah pencalonan, padahal Jakarta menawarkan peluang yang lebih menarik.
"Saya juga tidak ketemu alasannya kenapa dia harus di Jawa Tengah kalau dia bisa di Jakarta?" Hensat kembali bertanya.
Artikel Terkait
Prabowo Subianto Gelar Pertemuan Rahasia dengan Oposisi, Bahas Kebocoran Anggaran Triliunan
Kaesang Pangarep Berjanji Keras di Rakernas PSI: Targetkan Kemenangan Besar di Pemilu 2029
Nadiem Makarim Bantah Harga Chromebook Rp 10 Juta, Ini Harga Riil di Sidang Tipikor
PBNU Tetapkan Kembali KH Yahya Cholil Staquf Sebagai Ketua Umum: Jadwal Muktamar NU 2026