GELORA.ME -Keyakinan tetap dipegang teguh Partai Gerindra, bahwa Partai Solidaritas Indonesia (PSI) akan mendeklarasikan dukungan resminya untuk bakal calon presiden Prabowo Subianto. Terlebih hubungan Gerindra dengan PSI sejauh ini baik-baik saja.
"Hubungan antara Partai Gerindra dan PSI semakin baik, semakin solid. Saya pribadi meyakini InsyaAllah PSI akan mendeklarasikan dukungan bagi Pak Prabowo. Kita doakan bersama bahwa harapan kita, PSI bisa bergabung dengan Koalisi Indonesia Maju mendukung Bapak Prabowo," kata Ketua DPD Gerindra DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria, usai menghadiri acara Seminar Nasional Kebangsaan Bersama 1.000 Guru, Rektor & Cendekiawan di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan, Sabtu (30/9).
Mengenai rencana PSI bertemu PDIP, menurut Riza merupakan hal yang wajar. Karena, setiap pimpinan partai termasuk Kaesang Pangarep sebagai Ketum PSI juga harus bertemu pimpinan partai lain untuk silaturahmi.
"Ya saya kira, tentu semua pimpinan partai politik harus bertemu dan bersilaturahmi, kita boleh beda pilihan, boleh beda partai, tapi kita semua sebagai anak bangsa, perlu terus membangun persatuan dan kesatuan bangsa," terangnya.
Artikel Terkait
Nadiem Makarim Bantah Harga Chromebook Rp 10 Juta, Ini Harga Riil di Sidang Tipikor
PBNU Tetapkan Kembali KH Yahya Cholil Staquf Sebagai Ketua Umum: Jadwal Muktamar NU 2026
Yaqut Cholil Qoumas Diperiksa KPK Lagi: Perkembangan Terbaru Kasus Korupsi Kuota Haji 2023-2024
Kontroversi Video Rektor UGM: Perbedaan Tahun Kelulusan Jokowi Dikritik Netizen